Logo Yasau

YASAU

Yayasan Adi Upaya

YASAU: “PERAYAAN IDUL ADHA 1445 H TAHUN 2024”
Berita

YASAU: “PERAYAAN IDUL ADHA 1445 H TAHUN 2024”

Dibaca : 302

|

19 June 2024

|

Prayitno

Bekasi–Yasau. Yasau turut merayakan Hari Raya Qurban Idul Adha 1445 H Tahun 2024, dengan melaksanakan penyembelihan hewan Qurban Sapi pada Rabu, hari ketiga Idul Adha (19/6/2024).

 

 

Idul Adha kali ini Yasau menyembelih hewan Qurban Sapi sebanyak 2 (dua) ekor, yang seekor disembelih di Kantor Yasau dan yang seekor lainnya diserahkan kepada Masjid Jami’ At-Taqwa Perumahan TNI AU Angkasa Puri, Jl. Durian, RT 001/RW 010 Kelurahan Jatimekar, Kecamatan Jatiasih, Kota Bekasi. 

 

Ketum Yasau Ir. Tri Bowo Budi Santoso, M.M., M.Tr. (Han) menyampaikan “Penyerahan hewan Qurban kepada Perumahan TNI AU merupakan bentuk kepedulian Yasau berbagi daging qurban kepada Keluarga Besar Angkatan Udara (KBAU) sekaligus ungkapan rasa syukur kepada Allah SWT...” Katanya.

 

Pada setiap Idul Adha, Yasau turut merayakan dengan menyembelih hewan Qurban Sapi dan sebagai Shohibul Qurban diperuntukan bagi 7 (tujuh) orang personel Yasau secara bergantian terdiri dari Pengurus, Staf Pengurus, dan Karyawan Yasau.

 

 

 

Tahun ini Ke 7 (tujuh) Shohibul Qurban yaitu atas nama (dari kiri ke kanan): 1. Agung Budi Hardjanto; 2. Neneng Subiantari; 3. Putri Cahya Anggraeni, S.E., M.Si.M.; 4. Rina Sugiatni; 5. Pelda (Purn) Heru Kuncono; 6. Abdul Mutaqin, S.E., Ak.; dan 7.Pelda (Purn) Achmad Luth, yang bersangkutan sedang melaksanakan dinas keluar (Tidak tampak dalam gambar).

 

Pemotongan Sapi dilaksanakan di halaman kantor Yasau, Jl. Raya Pasar Kranggan No. 32 A, Jatisampurna Bekasi dan pencacahan menjadi daging Qurban yang siap dibagikan dilakukan oleh Karyawan Yasau sendiri.

 

Selain penyembelihan seekor sapi Qurban milik Yasau, Yasau mendapat penyerahan seekor sapi Qurban milik Marsda TNI (Purn) Danardono Sulistyo Adji, M.PP, M.B.A., sehingga jumlah sapi Qurban yang disembelih menjadi 2 (dua) ekor. Beliau adalah Ketua I Pengurus Yasau lama yang baru saja digantikan.

 

 

Berqurban merupakan ungkapan rasa syukur kepada Allah atas rezeki seseorang dan pengorbanan pribadi untuk berbagi harta benda dan makanan berharga mereka dengan sesama manusia.

 

Sebagaimana Firman Allah SWT, "Dan bagi setiap umat telah kami syariatkan penyembelihan (kurban), agar mereka menyebut nama Allah atas rezeki yang diberikan Allah kepada mereka berupa hewan ternak. Maka Tuhanmu adalah Tuhan Yang Maha Esa, karena itu berserahdirilah kamu kepada-Nya. Dan sampaikanlah (Muhammad) kabar gembira kepada mereka yang tunduk patuh (kepada Allah). (Al-Hajj ayat 34).

 

 

Logo Yasau

YAYASAN ADI UPAYA

Jl. Raya Pasar Kranggan No.32 A Jatisampurna - Bekasi - 17433

(021) 84594983

(021) 84594981

admin@yasau.co.id

yasau.co.id

Media Sosial

Social Media
Social Media
Social Media
Social Media